"Assalamu'alaikum Wr. Wb." Selamat Datang, di Blog Pendidikan Agama Islam (PAI) SMP Negeri 1 Kota Bogor. Created By: Rizal Dalil (Abu Abdillah)

Sabtu, 24 Mei 2014

RUMAH BISMILLAH


BISMILLAH....
Billah, Fillah, Lillah....
Laa haulaa walaa quwwata illaa billah....


Sebelumnya, rizal merasa bingung tatkala ada yang minta diruqyah. Bingung karena belum memiliki tempat terapi ruqyah yang kondusif sehingga selama ini jikalau ada yang minta diruqyah maka rizal persilakan datang dan diruqyah di musholla atau kelas PAI SMPN 1 Kota Bogor, atau rizal yang datang ke rumah pasien. Oleh karena itu, sering rizal dan istri berharap kpd Allah agar diberikan tempat sebagai wasilah dalam Dakwah Tauhid ini.


Alhamdulillah, segala puji bagi Allah SWT Yang Maha Kaya dan Maha Kuasa....
Sekarang bagi saudara2Qyu yang ingin diterapi Ruqyah atau Hijamah silakan datang aja "RUMAH BISMILLAH". Penamaan
"RUMAH BISMILLAH" terinspirasi dari nama TPA tempat istriQyu mengajar. Adapun sementara ini, terapi yang bisa kami bantu hanya: RUQYAH dan HIJAMAH. Ruqyah Syar'iyah adalah solusi islami bagi umat untuk mengatasi permasalahan non medis (gangguan jin/syetan/sihir) maupun psikis. Sedangkan Hijamah (Bekam) untuk mengatasi permasalahan non medis (sihir) ataupun masalah medis seperti penyakit darah tinggi, strouke, migraen, dll. Ruqyah hakikatnya adalah permohonan pada Allah SWT, Yang Maha Kuasa. Oleh karena itu, kami berupaya menanamkan keyakinan dan ketergantungan hanya kepada Allah SWT, bukan kepada ustadz/peruqyah. Sehingga setiap pasien akan diajarkan teknik/cara Ruqyah Mandiri. Rumah Bismillah juga membuka bagi kaum muslimin yang ingin mempelajari Ruqyah Syar'iyah/Hijamah.
Selain itu, di rumah ini juga terkadang dipakai sebagai tempat belajar anak2 TPA, khususnya kalau ada materi keterampilan (memasak) atau nonton bareung film2 islami. Rencananya juga ke depan bisa bermanfaat sbg tempat belajar/mengaji Al-Qur'an untuk para anak ABG. Insya Allah....
Adapun alamat "RUMAH BISMILLAH", yaitu: Jl. Cimanggu Kecil No.44 RT.05/RW.07 Kota Bogor (di belakang Puslitbang Perkebunan/BALITRO) masuk bisa lewat Jl. Cimanggu Kecil (Masjid Miftahul Jannah) atau Gg. Pasama dan lokasi berada 4 rumah dari SDN Cimanggu Kecil.

Lihat Tempat Tersimpanku di peta yang lebih besar
Alhamdulillah, Allah SWT memberikan amanah kepada rizal sebagai guru PAI di SMPN 1 Kota Bogor. Oleh karena itu, rizal hanya bisa bantu terapi sepulang sekolah atau di hari-hari libur, yaitu setiap ba'da Ashar (Senin-Kamis) dan ba'da Dzuhur (Sabtu-Minggu). Untuk pasien akhwat (perempuan) diharapkan datang ditemani oleh suami/mahramnya. Insya allah, istri rizal yang akan menangani terapi hijamah dan ikut mengangani ruqyah. Silakan bawa juga 1 aqua botol (1 liter) dan kantong kresek ya.... Bagi yang berminat, silakan buat janji terlebih dahulu via HP: (Rizal) 087874526627 / (Narti) 08179011926.


PesanQyu untuk saudara2ku seperjuangan dan para Guru PAI: 
==========================================
Subhanallah, indah rasanya jikalau para Guru PAI mempelajari dan mempraktekkan sunnah Rasulullah SAW ini (Ruqyah dan Hijamah), memberikan
solusi islami bagi umat dan senantiasa berusaha menjadi orang yang bermanfaat bagi umat sesuai kemampuan kita....
Indah rasanya, tatkala para Guru PAI menguasai sunnah Rasulullah SAW ini. Maka jaringan para mujahid dakwah tauhid akan semakin kuat dan luas. Sehingga akan sangat membantu para saudara kita semuslim yang membutuhkan solusi islami dan menjauhkan mereka dari ikhtiar yang salah, pergi ke dukun atau "orang pintar". Karena saat ini begitu banyak saudara kita yang perlu dibantu sedangkan jumlah para peruqyah masih bisa dihitung dengan jari.
SaudaraQyu, tetap semangat dan mari rapatkan barisan dalam Jihad Tauhid ini! ALLAHU AKBAR!.... 

6 komentar:

  1. Alhamdulillah atas segala rahmat dan hidayahnya, semoga Allah selallu memberikan kemudahan dan petunjuknya niat untuk berakwah bagian dari jihat menjadikan ladang pahala yang insaallah akan dirasakan kelak di akherat, daoku selallu buat saudaraku semoga apa yang menjadi niat akan selallu Allah mudahkan. salam buat keluarga, rasa rindu ingin berkumpul tuk mendengarkan nasehat agar sellu dekat dengan Allah selallu terasa, semoga Allah mmberikan kemudahan dan jalan bisa tuk selallu sihlahtuhrahmi...

    BalasHapus
  2. Untuk mendapatkan nilai UN tinggi, silahkan kunjungi web "Jejak1000Pena".

    BalasHapus
  3. Untuk ruqyah waktunya kapan saja? Dan apa ada biayanya?

    BalasHapus
  4. Assalamualaikum,,pak ust,sy mau tnya berapa biaya nya utk 1x ruqyah.mohon jwbn nya.trims

    BalasHapus
  5. Sy dr tangerang jika naik krl turun di stasiun bogor jauh tidak?

    BalasHapus

Al-Quran Display